Tips Merawat Printer Infus Dengan Benar

MSI Gaming

29 September 2016

Tips Merawat Printer Infus Dengan Benar

Bagi Anda yg bekerja di instansi/ perkantoran, printer menjadi salah satu alat yang amat penting.
Tips Merawat Printer Infus Dengan Benar
Pasti Anda pernah mengalami saat sedang membutuhkan printer untuk mencetak, namun printer tersebut ngadat / rewel? Pasti Sangat menjengkelkan bukan?? Apalagi jika Anda sering bolak-balik ganti catrid atau servis printer.. Wahh waahh.. bisa jebol nih anggaran kantor.. hehe..



Tenaangg.. berikut ini akan saya berikan tips bagaimana cara merawat printer infus, Agar Printer tidak mudah error/ rewel dan catridge bertahan lebih lama.

Cara Merawat Printer Infus :

  1. Selalu Cek kondisi tinta pada Selang dan Tabung infus, jangan sampai telat ngisi (apalagi saat sering dipakai). Dan jika ditemukan angin pada selang infus cobalah sedot menggunakan suntikan. Karena jika terdapat angin pada selang infus akan mengakibatkan
  2. Usahakan untuk menggunakan priter setiap hari, minimal nyalakan printer lalu matikan lagi. Cara ini ditujukan supaya head catridge tidak kering karena terlalu lama tidak dipakai. 
  3. Jaga selalu kebersihan printer Anda (jangan sampai benda asing seperti klip kertas, isi staples, dll menyelinap kedalam printer).
  4. Usahakan selalu mengisi tinta kisaran 1/2-3/4 dari volume tabung infus. Dan jangan tunggu tinta infus kurang dari 1/2 tabung, juga tidak disarankan mengisi tabung terlalu penuh.
  5. Jangan menyiksa printer dengan mencetak dalam jumlah besar/ banyak dalam satu waktu. Karena akan menyebabkan head catrid menjadi panas sehingga sisa tinta pada head catrid menguap dan menggumpal. Bagilah menjadi beberapa sesi (misal mencetak 100-200 lembar, bagilah menjadi 20 lembar dalam satu sesi dan di istirahatkan printer selama 1-2 menit tiap mencetak). Serta dianjurkan untuk mengelap head catrid dengan tissue basah (atau tissue yg telah dibasahi) setelah mencetak dalam jumlah banyak.
  6. Untuk informasi lain, panduan perawatan dan pengisian tinta infus lebih lanjut bisa menghubungi Servis Komputer Kendal kami di nomor 0817245525.

Semoga bermanfaat.